Manusia serigala, atau yang juga dikenal dengan nama lycanthrope, cerita dongengan semasa anak-anak yang sampai sekarang masih kita dengar. Beberapa orang percaya bahwa manusia serigala adalah orang yang terkena kutukan dan seumur hidupnya tidak lagi menjadi manusia yang utuh, namun menjadi makhluk setengah manusia setengah serigala. Konon, manusia serigala hanya dapat berubah pada malam bulan purnama terjadi. Berikut ini adalah link yang berasal dari wikipedia tentang cerita dan seluk beluk manusia serigala. Lycanthrope, begitulah orang yunani menamakannya. Namun, bagaimana bisa cerita tentang manusia serigala berkecambah keseluruh dunia? Dan apa sebenarnya yang dimaksud werewolf dari sudut pandang mistik dan science?
OK, menjawab yang pertama, mungkin werewolf dapat menyebar begitu pesatnya karena dia adalah folklore. Cerita yang dapat dibawa-bawa oleh orang tertentu. Misal, orang dari daerah asal pemilik folklore tersebut bepergian kesuatu tempat dan bersinggah disana. Memiliki keluarga, anak, dan akhirnya menakut-nakuti anaknya dengan cerita manusia serigala. Hal semacam itu dapat membawa cerita-cerita tersebut dan menyebarkannya sampai kemana-mana. Karena, cerita semacam itu bisa dijadikan alat untuk menakut-nakuti anak mereka pada generasi turun-temurun sekalipun.Nah, namun ada kemungkinan karena adanya budaya Hallowen yang sering dilakukan pada malam tanggal 31 Oktober. Karena hebohnya kebudayaan tersebut, dan sudah dikenal luasnya kebudayaan tersebut, maka werewolf, yang juga sering dimunculkan dalam kegiatan perayaan halloween, dapat menyebar luas seiring dengan tersebarnya kebudayaan halloween.
Sekarang, menilik apa itu manusia serigala, ada dua tanggapan yang mendasari definisi manusia serigala.
Yang pertama adalah dari sudut pandang mistik. Mereka yang percaya dengan hal seperti itu meyakini bahwa manusia serigala adalah manusia yang mendapat kutukan, atau hasil dari infeksi manusia serigala yang lain. Dan mereka hanya dapat berubah pada saat malam bulan purnama saja.
Disisi lain, menurut pandangan science, manusia serigala adalah semacam penyakit yang bernamaa Hypertrichosis. Penyakit tersebut juga disebut werewolf syndrome. Efek dari penyakit tersebut adalah menimbulkan pertumbuhan rambut yang sangat panjang di sekujur tubuh dan wajah, jadi nampak seperti manusia serigala. Hal tersebut muncul sejak lahir dan diprediksi akibat dari mutasi genetik.Yang baru ditemukan adalah mutasi pada kromosom 22 (catatan : manusia memiliki kromosom 23 pasang)
dikutip dari: http://miracleareas.blogspot.com/2010/01/manusia-serigala.html
0 komentar:
Posting Komentar